Beredar video viral yang memperlihatkan detik-detik seorang anak menggerebek sebuah toilet umum di sebuah SPBU. Di dalam toilet terlihat seorang pria tua dan wanita berhijab.
Dalam video yang beredar viral di laman sosial media Twitter, terlihat seorang pria mengedor-gedor pintu toilet.
Tak berselang lama, keluar seorang wanita yang mengenakan hijab berwarna cream dan baju warna hitam.
Ia tak sendirian di dalam toilet wanita. Kamera kemudian menyorot dari dalam toilet ada seorang pria tua yang tampak kenakan peci dan hanya berkaos oblong serta bersarung.
Baca Juga:Pasca Viral karena Dianggap Tempelkan Payudara, Talpav Kembali Eksis dengan Video seperti Ini
"Kenapa bu? kenapa bu?" teriak si anak yang tampak memakai helm tersebut.
Si kakek yang langsung keluar dari dalam toilet terlihat seperti tak tahu menahu dan mengatakan bahwa ini fitnah.
"Fitnah ini, fitnah ini," ucap si kakek.
"Sumpah gak ada apa-apa," lanjut si kakek.
Tak berselang lama si kakek dan ibu berhijab itu kemudian meninggalkan toilet tersebut.
Belum diketahui lokasi video viral ini terjadi. Namun dalam narasi disebutkan bahwa ada dugaan perselingkuhan antara kakek dan seorang ibu.
"Anak gerebek perselingkuhan kakek dan ibunya," tulis narasi di video berdurasi 1:02 menit tersebut.
Video ini pun membuat banyak netizen memberikan komentar pedas.
"Benni ngak rea carana kak? Kemungkinan konteksnya bukan kakek selingkuh sama ibunya, kakak (masih saudara/orang laen) yg selingkuh sama ibunya," tulis salah satu netizen.
"yaolo napas tinggal senin-kamis aja byk bgt tingkahnya kakekkkkk," sambung akun lainnya.
"dunia udah bener-bener ga masuk akal lagi," timpal akun netizen.